Rabu 23 Juni 2021, Ketua Pengadilan Negeri Singkawang Kelas IB membuka acara Pengantar Alih Tugas dari Hakim, Panitera, Panmud dan Pelaksana Pada Pengadilan Negeri Singkawang Kelas IB.

Kali ini terdapat 7 Pegawai Pengadilan Negeri Singkawang Kelas IB yang mendapatkan Promosi/Pindah Tugas yakni Hakim Pengadilan Negeri Singkawang Kelas IB Bapak Satriadi.,SH yang mendapatkan Promosi menjadi Hakim pada Pengadilan Negeri Blitar, Ibu Yayu Mulayana.,SH menjadi Hakim pada Pengadilan Negeri Mojokerto, Panitera Pengadilan Negeri Singkawang Bapak Burhanuddin.,SH.,MH menjadi Panitera pada Pengadilan Negeri Kudus, Panmud Perdata Pada Pengadilan Negeri Singkawang Ibu Uji Astuti.,SH.,MH menjadi Panmud Hukum pada Pengadilan Negerin Jombang, Analis Perkara Peradilan Pada Pengadilan Negeri Singkawang Ibu Eva Susanti.,SH menjadi Panitera Pengganti Pada Pengadilan Negeri Mempawah dan Pelaksana Sistem Pengelola Informasi dan Komunikasi Ibu Ayu Permata Sari.,A.Md Pada Pengadilan Negeri Singkawang menjadi Pengelola Informasi dan Komunikasi pada Pengadilan Tinggi Bandung.

Acara tersebut berjalan lancar dan dengan selalu menjaga protokol pencegahan Covid-19.


Cetak